Sabtu, 08 Oktober 2011

DIGITAL CULTURE

Apa itu digital culture ?

Digital cultur adalah sesuatu yang berbeda. Konsep yang telah disesuaikan dengan sector lainnya, dan memasukan perspektif yang berbeda mengenai dampak teknologi digital dan jaringan dalam masyarakan.

Digital Culture Sudah Menjadi Budaya di Seluruh Dunia

Pada akhir-akhir ini, berbagai perkembangan yang terjadi  memang cukup menakjubkan, khususnya dalam bidang tknologi terutama dalam hal informasi dan komunikasi. Teknologi informasi yang tadinya dikenal dengan  teknologi computer, berserta perangkat elektronika lainnya, menjelma menjadi satu dalam peraduan kemampuan. Semula dengan ditemukannya berbagai perangkat sederhana, mulai dari telpon, yang berbasis analog, maju dan berkembang terus hingga muncul berbagai perangkat elektronika lainnya. Hingga akhirnya teknologi ini terintegrasi satu dengan lainnya. Disisi lain, akibat perkembangan dari kemampuan teknologi, terjadi juga perubahan yang cukup dramatis di sisi perjalanan dan operasi bisnis, yang menghasilkan pelayanan-pelayanan baru, termasuk dalam hal pemanfaatan jaringan dunia tanpa batas.

Perkembangan Digital Culture

Perkembangan teknologi informasi dewasa ini semakin meluas dan cepat, meliputi segala bidang kegiatan manusia, serta menggunakan infrastruktur danaplikasi canggih yang menjanjikan akurasi, kecepatan, dan biaya operasi murah pada setiap perkerjaannya. Keuntungan besar yang di berikan oleh teknologi informasi telah menyebabkan bank mandiri tidak ragu untuk meng investasikan dananya sampai jutaan untuk teknologi informasi.
Teknologi informasi  yang merupakan penggabungan antara teknologi computer dan teknologi komunikasi  membrikan kemampuan kepada lembaga, industri atau perusahaan  brupa peningkatan kecepatan waktu pencarian, pengelolahan dan distribusiformasi dari tempat manapun dan ketempat manapun juga secara signifikan. Apa yang diberikan oleh teknologi  informasi tersebut memungkinkan bagi setiap pengambil keputusan untuk dapat melakukan tindakan manajement strategis secepat mungkin, seperti memprediksi  untung-rugi  usaha seakurat mungkin, mendetksi dan mengantisipasi masalah  sedini mungkin, serta mengambilkeputusan  dan mensosialisasikannya secepat mungkin, dengan tanpa dibatasi oleh ruang dan waktu.